Next
    Satu hati, satu semangat, Tarakanita, Yess
Previous

Minggu, 11 Oktober 2015

1

Baksos OSIS - Yayasan Anyo Indonesia

Posted in , ,
SMP Tarakanita Citra Raya Tangerang

SMP Tarakanita Citra Raya Tangerang


Sekitar 30 siswa/i SMP Tarakanita kelas 7 dan 8 yang terlibat dalam kepengurusan OSIS di sekolahnya berbagi kasih bersama anak-anak dengan kanker di rumah anyo. Mereka menyanyi bersama, main games, dan makan siang bersama.

Kegiatan ini sekaligus mengamalkan pendidikan karakter keTarakanitaan yaitu Compassion (berbelarasa), Competence (berhasil untuk diri sendiri dan sesama), dan Community (Kerjasama)
0

Pramuka

Posted in
 Pramuka adalah suatu program yang dilaksanakan oleh siswa-siswi Tarakanita Citra Raya setiap hari Jumat pukul 11.40-13.20.
Setiap siswa memiliki regu untuk bekerjasama dalam Regu, dengan pemgamalan nilai Community dalam Cc5+.
Tidak hanya itu, nilai Creativity juga terkandung dalam kegiatan pramuka ini... Dengan menyanyikan lagu daerah, memecahkan sandi, mereka dapat mengembangkan nilai tersebut.
Kegiatan pramuka juga mencangkup hicking, dan  perjusa, yang nantinya memerlukan daya juang (Celebration), dan berbela rasa (Compassion). 
0

Hicking SMP Tarakanita Citra Raya kelas 7

Posted in , , , , , , ,

“Pelan-pelan nariknya...”, “angkat bareng-bareng”, demikian ucap beberapa peserta kegiatan hiking saat berusaha menyelesaikan tugas yang diberikan oleh kakak pembina di pos halang rintang. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Sabtu (15/8) diselenggarakan di sekolah dan lingkungan sekitar SMP Tarakanita Citra Raya.

Diawali dengan upacara pembukaan, seluruh peserta didik kelas 7 SMP Tarakanita Citra Raya, yang terdiri dari 6 regu putera dan 6 regu puteri, melaksanakan kegiatan hiking dengan penuh semangat. Setiap regu harus menyelesaikan tugas di 5 pos yang telah ditentukan dengan berjalan bersama, dari sekolah menuju lingkungan sekitar SMP Tarakanita Citra Raya, hingga kembali lagi ke sekolah. Kelima pos tersebut terdiri atas pos pemecahan sandi, baris-berbaris, pengenalan indera, pengenalan budaya bangsa, dan halang rintang.

Dalam pos halang rintang setiap regu ditantang untuk menyelesaikan satu tugas. 6 orang dari setiap regu bisa bermain, sedangkan anggota yang lain bisa membantu memberikan aba-aba. Dengan 6 tali yang diikatkan pada sebuah pipa, mereka harus membawa bola yang diletakkan di atas pipa, dari garis start menuju garis finish, tanpa jatuh. Mereka pun harus melewati 2 rintangan. Rintangan pertama yakni seutas tali yang membentang rendah, yang mengharuskan mereka untuk mengangkat pipa agak tinggi. Sedangkan rintangan kedua adalah seutas tali yang membentang setinggi pinggang, yang mewajibkan mereka berjalan merunduk.
Sumber : http://smp-cr.tarakanita.or.id 

Hampir semua regu mengalami kesulitan saat berusaha mengangkat bola untuk yang pertama kali. Perlu keseimbangan yang sangat baik agar bola tidak jatuh. Mempertahankan bola dalam keadaan yang seimbang saat berjalan pun merupakan hal yang tidak mudah. Beberapa regu bahkan harus mengulang 1, 2, 3 bahkan lebih dari 5 kali sebelum akhirnya berhasil menyelesaikan tantangan ini. 
“Horee....” sorak sorai beberapa regu saat telah berhasil menyelesaikan tantangan di pos ini. Banyak hal tentunya yang mereka pelajari dari pos ini. Kerja sama, kesabaran, ketelitian, serta strategi yang baik mutlak diperlukan untuk menyelesaikan tantangan di pos halang rintang.
Setelah melakukan refleksi dan istirahat makan siang, seluruh peserta hiking mengikuti upacara penutupan. “Capek, tapi senang.” Demikian ungkapan beberapa peserta hiking kali ini. (EA)
Kegiatan ini banyak mengandung Cc5+ ternyata yaitu
Compassion : Tanpa berbelarasa, mereka tidak mungkin memecahkan kata sandi dalam hicking dan lain-lain
Competence : Kompeten nya mereka penting juga untuk bekerjasama.
Conviction : Tanpa keyakinan, tidak ada kemenangan
Community : Penggalang harus saling bekerjasama, dengan mengamalkan nilai Community
Creativity    : Kreativitas juga harus diamalkan jika mau menang lho teman-teman
Kedisipilan : Tanpa kedisiplinan yang tinggi, mereka tidak akan menjadi regu yang solid
Kejujuran    : Jujur harus diterapkan dalam kegiatan ini, jika ada seseorang yang berbohong, semua akan kacau
KPKC         ; Salah satunya adil, jika adil, semuanya akan mendapat bagiannya tentunya
0

Upacara Kemerdekaan Indonesia

Posted in , , , , ,
 
Upacara 17 Agustus 2015 ke-7 
Tanggal 17 Agustus menjadi suatu momen yang penting di mana pada tanggal tersebut bangsa Indonesia resmi merdeka, bebas dari penjajahan yang ditandai dengan pengucapan proklamasi oleh presiden pertama, Sukarno. Maka tidak berlebihan lah jika setiap tanggal 17 Agustus berbagai instansi maupun masyarakat memperingati kemerdekaan RI dengan berbagai kegiatan. Salah satunya adalah upacara bendera.

Seperti yang dilakukan oleh Sekolah Tarakanita Citra Raya, peserta didik dari SMP-SMA beserta karyawan TK-SMA melaksanakan upacara bendera memperingati Kemerdekaan Indonesia ke-70 di lapangan SD Tarakanita Citra Raya. Upacara dilaksanakan pada hari Senin, tanggal 17 Agustus 2015 pukul 07.00-09.00. Upacara berlangsung dengan khidmat. Para petugas Upacara sudah terlatih dalam menjalankan tugas mereka sehingga tidak ada yang melakukan kesalahan. Petugas bendera yang dilaksanakan oleh Paskibra SMA Tarakanita Citra Raya benar-benar memukau. Derap langkah mereka sungguh menghentak bumi sehingga menambah kekhidmatan jalannya upacara.

Pembina upacara dalam upacara ini adalah Suster Dalam amanatnya, beliau mengatakan bahwa dalam upacara ini mengingatkan kita bahwa Negara kita pernah dijajah. Hidup dalam masa penjajahan sungguh tidak enak. Maka di zaman yang sudah merdeka ini, beliau mengajak para generasi muda untuk mengisi kemerdekaan dengan baik.

Tentu dalam upacara 17 Agustus ini mengandung nilai khas Tarakanita Cc5+ terutama :

 Compassion : berbela rasa, belara rasa para siswa-siswi untuk melaksanakan upaca ini di tengah panas nya sinar matahari

Celebration : Semangat kami merayakan hari kemerdekaan Indonesia

Competence : Rasa kompeten mereka yang membuat mereka masih di lapangan sampai jam 08.30.

Conviction :Keyakinan mereka yang kuat tidak akan memusnahkan keinginan mereka merayakan ulang tahun Indonesia.

Community : Semangat bersama juga harus ditambahkan dalam upacara ini. Tidak ada Community, tidak akan ada paskibra dan petugas lainnya

Kedisiplinan : Kedisiplinan siswa-siswa Tarakanita Citra Raya membuat  upacara 17 Agustus berjaln lancar
0

Ekstra Ansamble dan Paduan Suara

Posted in ,
 

Ekstrakulikuler ansamble musik dan paduan suara dilaksanakan setiap hari Kamis dan Jumat. Ekstrakulikuler ini aktif dalam kegiatan di gereja. Terutama pada saat perayaan perayaan penting di gereja seperti Perayaan Rabu Abu, Perayaan Kamis Putih, Jumat Agung, Sabtu Suci,  Paskah, Natal, Kenaikan Tuhan Yesus, dan lain-lain. Dengan guru pembimbing Ms. Novi, kegiatan ini juga berujung pada lomba-lomba di tingkat Kecamatan, Kabupaten, Provinsi, dan selanjutnya. Ekstra ini juga mengembangkan nilai khas Tarakanita Cc5+ terutama Celebration (merayakan hari raya di gereja) dan Community (bekerjasama).
0

Cc5+

Posted in , , , , , , , ,
Apa itu Cc5+?


Cc5+ adalah nilai-nilai keTarakanitaan yang dibangun melalui pendidikan karakter dan membentuk watak siswa-siswi yang baik.
Nilai-nilai keTarakanitaan itu tentunya dibangun melalui kebiasaan-kebiasaan yang baik di sekolah. Baik teladan dari guru, maupun pelaku pendidikan lainnya

Cc5+ :
Compassion : 'belarasa'
artinya turut merasakan beban penderitaan orang lain, bersama-sama memikul beban penderitaan, namun bangkit mengatasi penderitaan itu bersama-sama pula.

Mengapa kami perlu sikap Compassion?
Manusia sebagai makhluk sosial tidak terpisah dari masyarakat karena mereka saling membutuhkan.

Bagaimana mewujudkannya?
Diwujudkan dalam sikap peduli, solider, dan rela berbagi kepada mereka yang miskin, menderita, dan tersisih tanpa membedakan sesama ciptaan Allah.


Celebration : perayaan khusus dalam menandai suatu peristiwa kehidupan
'Sikap kerendahan hati bahwa segala sesuatu tidak pernah lepas dari campur tangan Tuhan.

Mengapa kami butuh sikap Celebration?
Agar kita mampu mengakui Allah yang adalah Kasih dan senantiasa memenuhi kebutuhan kita

Bagaimana mewujudkannya?
-Mengucapkan syukur kepada Tuhan
-Bersikap tabah menghadapi kegagalan
-mengandalkan penyelenggaraan ilahi namun tetap disertai usaha untuk mencapai keberhasilan
-merayakan keberhasilan tanpa berlebihan

Competence : 'suatu kesanggupan dan usaha tak kenal lelah untuk memiliki kecakapan, kecerdasan (kompetensi) sesuai dengan kemampuan yang dimilikinya.
Nilai Competence menyiapkan peserta didik untuk learning to know, learning to do, learning how to learn.

Mengapa kami butuh Competence?
Sikap Competence akan membentuk peserta didik memiliki kemampuan dan kecerdasan yang bermanfaat bagi dirinya dan sesamanya.

Bagaimana mewujudkannya?
menerapkan pengetahuan dan kemampuan dalam kehidupan
meningkatkan kemandirian belajar
memiliki sikap ilmiah (rasa ingin tahu, objektif, dan terbuka)

Conviction :pendirian, keyakinan +++ daya juang
'memiliki daya juang dan ketangguhan dalam menghadapi tantangan

Mengapa kita butuh Conviction?
Pada zaman sekarang, semua informasi dan pengetahuan mau diperoleh secara instan, tanpa kerja keras. Dan budaya ini juga merasuki anak-anak seumuran kita seperti salah satu contohnya adalah mencontek. Untuk itu, kita perlu mengembangkan sikap daya juang agar hal itu tidak terjadi lagi.

Bagaimana mewujudkannya?
-Pantang menyerah menghadapi suatu kegagalan
-menjalankan hidup dengan senyuman dan gembira
-mengerjakan tugas dengan sungguh-sungguh dan tanggung jawab

Creativity
Mengembangkan bakat dan kemampuan yang dianugerahkan Tuhan kepada manusia

Mengapa Perlu sikap Creativity?
Agar meningkatkan kecerdasan yang meliputi tiga domain yaitu kognitif, afektif, dan psikomotorik.

Bagaimana mewujudkannya?
-Menciptakan dan menemukan hal-hal baru yang bermanfaat
-Mampu mengeksplorasi
-Berani untuk mencoba dan menghadapi kegagalan
-belajar tekun
-memanfaatkan waktu untuk berkreativitas 

Community : semangat untuk membangun persaudaraan sejati, kesetaraan, keberbedaan bukan menjadi pemecahbelah melainkan saling memperkaya satu sama lain.

Mengapa kita perlu sikap Community?
Agar di antara satu teman dan teman lainnya dapat membangun persaudaraan dan persahabatan sejati

Bagaimana mewujudkannya?
-Saling memaafkan
-Tidak membeda-bedakan antar teman
-Tidak menyombongkan diri

Kedisiplinan
Tarakanita membentuk watak siswa-siswi menjadi disiplin dalam berbagai hal, baik waktu, cara berpakaian, sikap, dan lain-lain

Mengapa kami butuh sikap disiplin?
Untuk masa depan

Bagaimana mewujudkannya?
Menjadikannya sebagai kebiasaan seperti,
-Datang tepat waktu di sekolah
-Mengumpulkan tugas tepat waktu di sekolah
-Berpakaian lengkap ketika upacara


KPKCKeadilan, Perdamaian, dan Keutuhan Ciptaan

Bagaimana mewujudkannya?
-bersikap hormat terhadap alam
-tanggung jawab moral terhadap alam
-solidaritas kosmis

Kejujuran :
sikap keterahan hati untuk berperilaku, berkata sesuai dengan yang sebenarnya

Bagaimana mewujudkannya?
melalui kebiasaan-kebiasaan yang baik seperti,
-Melakukan ulangan/ujian tanpa mencontek
-Menulis di buku poin ketika tidak mengerjakan pr/tugas
0

Siapa Saya

Nama : Angela Venus Sakuntala
Kelas : 8
Umur : 13
Sekolah : SMP Tarakanita Citra Raya
Hobi      : Menulis, Menggambar, Melukis, Bermain dan Menanam


















Sedikit Cerita tentang saya :
Saya biasa dipanggil Venus. Venus, yaitu bintang dari Timur, seperti Tarakanita yang menjadi bintang di dalam hati saya. Mengapa? Karena Tarakanita memberikan pelajaran yang berharga, baik dalam bidang pelajaran maupun membentuk karakter saya.